Feeds:
Posts
Comments

Posts Tagged ‘mow’


image

Seorang pasien yang sudah menjalani 3 kali operasi caesar dan telah dilakukan sterilisasi atau pemotongan saluran tuba ternyata ingin kembali hamil dan menambah momongan.

Saluran tuba memang saluran yang sangat kecil dan tentu tidak mudah untuk menyambung kembali. Saat itu disampaikan ke pasien bahwa tindakan rekanalisasi tidak ada jaminan untuk bisa berhasil. Pasien siap gagal dan bersedia menjalani operasi penyambungan.

Saat tindakan operasi wuih parah banget perlengketannya. Maklum sebelumnya sudah pernah operasi caesar 3x.

Setelah penyambungan, langsung diusahakan untuk bisa hamil dengan melibatkan Dr Phyu dengan akupunturnya disamping support obat dan hormonal mengingat usia sudah diatas 40 tahun.

Gambar kiri: proses saat lahirnya babyboy hasil penyambungan tuba sedangkan Gambar kanan: tampak tuba kiri pasca penyambungan yang mulus seperti semula tanpa kelihatan bekas sambungan.

Atas ijin Allah, pasien berhasil hamil dan terjadi beberapa kebetulan…
1. Operasi penyambungan berlangsung pada hari jumat, operasi caesar hasil penyambungan juga berlangsung pada hari jumat.
2. Anak sebelumnya semuanya perempuan, dan hasil penyambungan adalah babyboy.

Tidak adayang tidak mungkin bila Allah berkehendak.
Manusia wajib berusaha dan berdoa.
Dan ingat….miracle atau mukjizat itu ada.

Read Full Post »


image

Penyambungan kembali saluran tuba pasca dipotong saat sterilisasi (rekanalisasi/tuba reanastomosis) adalah salah satu upaya dalam babyprogram.
Tingkat kesulitan dalam operasi ini sangat tinggi mengingat saluran yang sangat kecil dan proses penyembuhan yang tidak dapat diduga.
Semoga Allah mengijinkan berhasil, amin

Read Full Post »


Gambar yang menerangkan tentang sterilisasi wanita (source: Adam)


Banyak pasangan merasa cukup dengan jumlah anak yang dimilikinya. Jadi, berencanalah mereka dengan usaha yang ada. Dari berbagai pilihan, usaha yang paling serius yang bisa dikerjakan adalah metode operasi yaitu MOW (metode operasi waita) dan MOP (metode operasi pria). Nah yang akan kita bahas disini adalah yang untuk wanita.

Istilah lain yang sering dipakai adalah tubectomy atau sterilisasi wanita. Apa sih yang dikerjakan pada prosedur ini?? Yang dikerjakan tidak lain dan tidak bukan adalah memotong saluran telur kanan dan kiri sehingga jalan yang harus ditempuh sperma untuk bertemu sel telur tertutup.
Konon angka kegagalannya sangat kecil yaitu dibawah satu persen.

Eit, ternyata memang itu semua hanyalah rancangan dan rencana manusia. Pada suatu kesempatan saya menemukan seorang wanita yang sudah menjalani steril dan hamil juga. Saat itu kehamilan tetap dilanjutkan dan dikerjakan operasi sesar dan saya kerjakan steril ulang. Berikut ini yang saya temukan saat operasi.

Ternyata saluran telur sebelah kiri masih utuh, dan ada bekas yang dipotong didekat saluran telur

Saluran telur sebelah kiri masih utuh, tidak ada sama sekali bekas perlukaan dan bekas sayatan. Dan diatas saluran telur nampak bekas luka yang kemungkinan disitulah dikerjakan usaha memotong saluran telur dilakukan. Jadi kemungkinan operator saat itu berangggapan bahwa yang dipotong itulah saluran telur, padahal sasaran pemotongan terletak dibawahnya lagi.

Sepertinya memang Tuhan masih menghendaki memberikan bonus tambahan buat si ibu, dan ingat…bonus dari Tuhan tidaklah bisa ditolak.

Read Full Post »